TRABASNEWS – Operasi penyelamatan menegangkan dilakukan TNI terhadap 18 pekerja PT Freeport Indonesia yang sempat terisolasi selama tiga hari akibat ancaman kelompok bersenjata Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Pos Tower 270, Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua Tengah.
Operasi tersebut dipimpin langsung oleh Panglima Komando Operasi (Pangkoops) Habema, Mayjen TNI Lucky Avianto. Dengan perhitungan matang dan strategi senyap, pasukan TNI menembus hutan lebat serta medan pegunungan ekstrem demi memastikan keselamatan seluruh pekerja.
Mayjen TNI Lucky Avianto menyampaikan bahwa operasi berlangsung dalam kondisi penuh risiko, mengingat lokasi berada di ketinggian lebih dari 2.500 meter di atas permukaan laut dengan tingkat ancaman yang tinggi.
“Medan yang sulit, cuaca ekstrem, serta keterbatasan waktu menjadi tantangan utama dalam operasi ini. Namun keselamatan para pekerja menjadi prioritas kami,” ujar Lucky dalam keterangan tertulis yang diterima dari Pusat Penerangan TNI, Senin (12/1/2026).
Untuk menjaga kondisi para pekerja tetap stabil selama proses evakuasi, Satgas TNI mengerahkan dukungan udara dengan mengirimkan logistik dan obat-obatan menggunakan drone kargo. Langkah ini dinilai efektif mengingat akses darat yang sangat terbatas.
Setelah dua hari pelaksanaan operasi, pasukan TNI berhasil menguasai kembali Pos Tower 270 yang termasuk dalam kawasan Objek Vital Nasional. Seluruh pekerja PT Freeport Indonesia dievakuasi dalam keadaan selamat tanpa adanya korban jiwa, baik dari pihak pekerja maupun personel TNI.
Keberhasilan operasi ini, lanjut Lucky, menjadi bukti kesiapan dan profesionalisme TNI dalam menjaga keamanan nasional serta melindungi warga sipil dari ancaman kelompok bersenjata.
“Ini adalah komitmen TNI untuk hadir dan melindungi masyarakat di wilayah rawan konflik,” tegasnya.
Operasi tersebut sekaligus menegaskan peran strategis Komando Operasi Habema dalam menjaga stabilitas keamanan di Papua Tengah, khususnya di wilayah objek vital nasional yang rawan gangguan keamanan.
Sumber : Tribun Medan


















