TRABASNEWS – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kembali melakukan penyegaran organisasi melalui rotasi dan mutasi besar-besaran terhadap jajaran Perwira Tinggi TNI. Kebijakan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1664/XII/2025 tertanggal 15 Desember 2025.
Dalam keputusan itu, sebanyak 187 Perwira Tinggi dari tiga matra mengalami pergeseran jabatan. Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari penguatan struktur organisasi, peningkatan kualitas kepemimpinan, serta menjaga kesiapan operasional TNI secara berkelanjutan.
Dari total mutasi tersebut, terdapat 15 Kolonel TNI Angkatan Darat yang mendapatkan promosi dan resmi menyandang pangkat Brigadir Jenderal (Brigjen). Para perwira ini menempati berbagai posisi strategis, baik di lingkungan TNI AD, Mabes TNI, hingga lembaga pendidikan dan intelijen.
Berikut daftar 15 Kolonel TNI AD yang pecah bintang beserta jabatan barunya:
Brigjen Inf. Ryan Hanandi, dari Kasrem 042/Gapu menjadi Danpusdikma Kodiklat TNI
Brigjen Inf. Wahyo Yuniartoto, dari Ajudan Presiden RI menjadi Kapoksahli Pangdam IX/Udayana
Brigjen Inf. Sutrisno Pujiono, dari Pamen Denmabesad menjadi Dirlat Kodiklat TNI
Brigjen Arm. I Made Kariawan, dari Paban Sahli KSAD Bidang SDA dan LH menjadi Pa Sahli TK II KSAD Bidang Ketahanan Energi
Brigjen Cpl. Yudha Adillah, dari Kabid Evlap BMN Kemhan menjadi Wakil Dekan Keuangan dan Umum Fakultas Vokasi Logistik Militer Unhan
Brigjen Inf. Nyamin, dari Pamen Denmabesad menjadi Danrem 042/Gapu
Brigjen Inf. Bagus Budi Adrianto, dari Paban Binkar Spersad menjadi Danrindam III/Siliwangi
Brigjen Inf. Verianto Napitupulu, dari Waasops Kaskostrad menjadi Waasops KSAD Bidang Kesiapan Operasi
Brigjen Inf. Mukhamad Albar, dari Kabid Jianbang Seskoad menjadi Danrindam V/Brawijaya
Brigjen Inf. Erwin, dari Pamen Denmabesad menjadi Kapoksahli Kogabwilhan II
Brigjen Kav. Afkar Mulya, dari Dirbinpers PMPP TNI menjadi Inspektur Pusenkav
Brigjen Inf. Hendri Sembiring, dari Paban Utama BAIS TNI menjadi Direktur B BAIS TNI
Brigjen Inf. Leonardo Sebastian, dari Wadan Satintel BAIS TNI menjadi Direktur A BAIS TNI
Brigjen Inf. Andi Asmara Dewa, dari Pamen Denmabesad menjadi Asintel Kaskogabwilhan I
Brigjen Inf. Irfan Amir, dari Paban Inteltek Sintelad menjadi Pa Sahli TK II KSAD Bidang Hukum, HAM, dan Keamanan Nasional.
Promosi ini mencerminkan kepercayaan pimpinan TNI terhadap rekam jejak dan kapabilitas para perwira dalam mendukung tugas pertahanan negara. Diharapkan, para Brigjen baru tersebut mampu menjalankan amanah dan meningkatkan profesionalisme TNI di berbagai lini.
Sumber : Indonesiadefense.com


















